Resep Sup Kimlo untuk Sahur yang Sehat dan Segar

Resep Sup Kimlo untuk Sahur yang Sehat dan Segar

Konten [Tampil]

Bingung mau sahur dengan menu apa? Bagaimana jika membuat resep Sup Kimlo untuk sahur? Sup Kimlo ini berbeda dengan Timlo ya. Kimlo merupakan salah satu sup yang memiliki bahan khas yakni bunga sedap malam dan jamur sedap malam. Unik banget kan?



Dari penampilannya, Sup Kimlo ini mirip dengan sup sayuran biasa yang berkuah bening. Biasanya, sup ini menggunakan kuah kaldu ayam. Rasanya gurih dan memiliki aroma tersendiri berkat bunga sedap malam yang digunakan dalam hidangan ini.


Bagi Sweet Couple yang berpuasa, hidangan ini cocok banget disantap saat sahur karena isinya yang ringan tetapi bergizi. Cocok sebagai asupan energi Anda kala beraktivitas di bulan puasa.


Tertarik untuk membuatnya? Yuk simak ulasan lengkap resep Sup Kimlo berikut ini!


Bahan Resep Sup Kimlo

Siapkan bahan-bahan berikut ini:


Bahan Utama

  • Dada ayam 1/2 ekor
  • Kaldu ayam 1,5 liter
  • Bakso ikan 15 butir
  • Wortel, iris tebal 2 buah
  • Jamur kuping, iris 70 gram
  • Bunga sedap malam, buang putiknya 25 gram
  • Soun, rendam hingga lembut 50 gram
  • Daun bawang, iris 2 batang
  • Seledri, ikat 1 batang
  • Garam 1 sendok teh
  • Merica 1/4 sendok teh
  • Kaldu bubuk 1/4 sendok teh
  • Minyak, untuk menumis secukupnya

Bahan Bumbu Halus


  • Bawang putih 2 siung
  • Bawang merah 4 butir

Alat Resep Sup Kimlo

Siapkan alat-alat berikut ini:


  • Panci
  • Kompor
  • Pisau
  • Spatula
  • Wajan
  • Sendok
  • Wadah
  • Saringan

Cara Membuat Resep Sup Kimlo


  1. Siapkan panci, masukkan dada ayam, tuangkan air, nyalakan api, dan panaskan.
  2. Rebus dada ayam hingga teksturnya empuk dan matang.
  3. Jika sudah matang, maka saring dan sisihkan air kaldu ayam sebanyak 1,5 liter.
  4. Tiriskan dada ayam, tunggu agak dingin, lalu suwir-suwir menjadi potongan kecil. Sisihkan.
  5. Siapkan wajan, letakkan di atas kompor, tuangkan minyak, lalu nyalakan api dan panaskan.
  6. Masukkan bawang putih dan bawang merah yang sudah dihaluskan, tumis hingga mengeluarkan aroma harum. Masak hingga matang. Sisihkan.
  7. Siapkan panci, masukkan air kaldu ayam tadi, nyalakan api, dan panaskan hingga mendidih.
  8. Masukkan bakso ikan, wortel, seledri, dan daun bawang. Masak hingga tekstur wortel agak empuk.
  9. Masukkan tumisan bumbu halus tadi dan aduk hingga tercampur merata.
  10. Masukkan suwiran ayam, bunga sedap malam, jamur kuping, dan soun. Aduk semuanya hingga tercampur merata.
  11. Tambahkan garam, merica, kaldu bubuk, lalu aduk semuanya hingga tercampur. Masak sampai mendidih.
  12. Jika sudah matang, maka angkat dan pindahkan ke mangkuk.
  13. Sup Kimlo siap disajikan.

Bagaimana? Mudah kan membuat resep Sup Kimlo ini? Hidangan ini cocok banget untuk sahur. Sahur-sahur cocoknya makan yang hangat-hangat kan agar lebih semangat dalam menjalankan puasa seharian nanti selama Ramadan.


Yuk bikin hidangan ini di rumah bersama keluarga!

Baca Juga :

Artikel Rekomendasi :

أحدث أقدم
close