10 Software Editing Video Terbaik di PC Untuk Pemula

10 Software Editing Video Terbaik di PC Untuk Pemula

Konten [Tampil]
Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

Di tengah perkembangan teknologi, konten berbasis video semakin banyak digemari dikalangan masyarakat. 


Kegemaran masyarakat yang haus dengan video ini tentunya tak lepas dari kemunculan YouTube dan lainnya berbasis video. Bahkan beberapa aplikasi menawarkan pendapatan yang fantastis, tak heran jika banyak orang berbondong-bondong membuat sebuah video yang menarik.


Untuk membuat sebuah video yang menarik tentunya dibutuhkan sebuah software editing video. Jika kamu seorang pemula tentunya pada awal-awal terjun ke dunia editing cukup membingungkan. 


Tapi kamu tak perlu khawatir karena dengan perkembangan zaman, hampir semua informasi bisa kamu dapatkan hanya melalui browsing.


Lantas software apa saja yang dapat digunakan? Berikut ini software editing video terbaik di PC untuk pemula.


10 Software Editing Video Terbaik – PC

1. Adobe After Effects

Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via downzen.com

Buat kalian yang masih pemula dalam dunia pereditingan video, tak ada salahnya mencoba software satu ini yaitu Adobe After Effects. Adobe After Effects adalah sebuah perangkat lunak yang dapat membuat grafik gerak atau motion graphics dan efek khsusus yang digunakan dalam video.


Software ini pada umumnya digunakan untuk pembuatan film pasca-produksi, pembuatan efek khusus dan animasi. Seperti yang telah disebutkan, dengan menggunakan software ini video yang kamu buat pun akan menjadi bagus. 


Dengan catatat jika kamu terus berlatih dan mencari informasi tentang penggunaan software satu ini. Jadi untuk mendapatkan hasil yang kamu inginkan, belajarlah lebih giat menggunakan software satu ini.


2. Adobe Premiere Pro

10 Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via creativebloq.com

Ketika kamu ingin mengedit video, software Adobe Premiere Pro menjadi salah satu pilihan yang tepat. Selain menjadi salah satu software andalan para profesional, software ini juga sangat mudah digunakan meskipun kamu masih tergolong pemula dalam dunia per-editingan video.


Interface software ini sangat mudah dipahami, setiap pilihan fitur tertata jelas sehingga siapapun mudah menggunakannya. Selain itu, pilihan fiturnya pun cukup beragam dan sangat mudah digunakan.


Dengan menggunakan software ini, kamu pun dapat membuat video pernikahan, video clip, film dan lainnya.


3. Cyberlink PowerDirector

10 Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via pinterest.com

Kamu sedang mencari software editing yang ringan dan mudah digunakan untuk pemula? Coba saja gunakan Cyberlink PowerDirector. Dengan menggunakan software satu ini memotong, memperbaiki, menambah efek akan menjadi lebih mudah dan menyenangkan.


Selain itu, software ini juga dapat digunakan untuk mengedit secara cepat dengan menggunakan fitur Express Projects. Terdapat juga fitur seperti 360 video editing, motion tracking, chroma key hingga color adjustment.


4. Corel VideoStudio Ultimate

Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via videostudiopro.com

Corel VideoStudio Ultimate merupakan salah satu software editi video terbaik yang memungkinkanmu untuk mengubah foto dan video menjadi sebuah video. 


Rasakan pengalaman editing yang menyenangkan dan hasilkan video-video yang kreatif dengan dukungan fitur-fitur menarik seperti color grading, video Dynamic Split Screen, masker teks video dan lainnya.


Software ini juga dapat menerapkan stabilisasi video untuk memperbaiki rekaman yang goyang dengan proDad Mercalli.


5. DaVinci Resolve

Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via blackmagicdesign.com

Bingung ingin menggunakan software editing video apa? Coba deh gunakan software satu ini, dimana software ini dapat digunakan multiplatform seperti Windows, macOS dan Linux.


Software ini dilengkapi juga dengan berbagai macam fitur, fiturnya sendiri terdiri dari custom timeline settings, adjusments clip, facial recognation, hingga adudio scrubbing.


Walaupun memiliki banyak fitur, software ini sangat mudah digunakan untuk para pemula.


6. EaseUS Video Editor

Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via indezine.com

Jika kamu salah satu seseorang yang baru mulai terjun ke dunia editing video, software EaseUS Video Editor ini bisa di coba. Tidak hanya mudah dipelajari saja, software ini juga memiliki banyak kelebihan dari yang lainnya.


EaseUS Video Editor ini mendukung berbagai format audio seperti MP3, Wav, M4a dan lainnya. Selain itu mendukung juga format video seperti Avi, Mp4, Wmv, Mpeg dan lainnya.


Software ini juga sangat mudah digunakan untuk berbagai keperluan editing mulai dari memotong, menggabungkan, memutar video, memotong ukuran gambar, mengkompilasikan video hingga menambahkan efek termasuk transisi dan banyak lainnya.


7. HitFilm Express

Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via hitfilm-express.id.softonic.com

Selain dapat digunakan untuk Windows, software ini juga dapat digunakan untuk Mac. Sehingga kamu tak perlu pusing lagi ketika memilih software editing video terbaik untuk PC. Software ini juga menjadi pilihan yang tepat untuk pemula.


Untuk fiturnya sendiri terbilang banyak, seperti efek video, grading hingga pemakaian VFX. Dengan menggunakan efek canggih tersebut, proyek videomu akan terlihat lebih bagus.


Walaupun aplikasi ini gratis, namun untuk fitur yang lebih luar biasa kamu dapat mencoba versi berbayarnya. Bagaimana tertarik menggunakannya?


8. Lightworks

Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via bits-plus-bytes.blogspot.com

Meskipun kamu masih seorang pemula, kamu dapat mengedit video layaknya seperti seorang profesional lho dengan menggunakan software Lightworks.


Software ini dapat digunakan untuk mengedit video dengan dukungan resolusi HD, PAL dan NTSC. Selain itu, software ini juga mendukung semua sistem operasi seperti Windows, Mac dan Linux.


Interface dari software ini juga sangat sederhana sehingga memudahkan penggunanya.


9. Pinnacle Studio

Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via pinnaclesys.com

Software editing video terbaik selanjutnya yang dapat kamu gunakan yaitu Pinnacle Studio. Pinnacle Studio ini sangat cocok digunakan untuk kamu yang baru mulai belajar editing video karena memiliki fitur yang lengkap dan tampilan sederhana sehingga memudahkan untuk para pemula menggunakannya.


Salah satu fitur yang menarik untuk dicoba dari software ini yaitu fitur screen recording. Fitur ini sangat cocok untuk kalian yang senang membuat video tutorial.


10. VSDC

Software Editing Video Terbaik Di PC Untuk Pemula

photo via videosoftdev.com

VSDC merupakan salah satu software editing video terbaik di PC. Software ini dapat mengedit video tanpa watermark, sehingga kamu tak perlu khawatir ketika menggunakannya.


Namun sayangnya tampilan dari software ini cukup rumit, sehingga cukup pusing digunakan untuk para pemula. Tapi dengan seiring berjalannya waktu, kamu akan terbiasa dengan tampilannya.


 

Itulah 10 software editing video terbaik di PC untuk pemula yang bisa kamu coba gunakan untuk memperbagus hasil videomu. Dari sekian banyak software diatas, kira-kira kamu tertarik menggunakan yang mana? Tulis di kolom komentar ya!


The post 10 Software Editing Video Terbaik di PC Untuk Pemula appeared first on Blog Unik.



source https://blogunik.com/software-editing-video-terbaik-pc/
Baca Juga :

Artikel Rekomendasi :

أحدث أقدم
close